Apa itu konsinyasi? Mungkin beberapa diantara Sobat disini, sudah tidak asing lagi dengan istilah konsinyasi. Dalam suatu bisnis khususnya bidang retail, sistem tersebut cukup banyak diminati karena memberikan banyak keuntungan.
Konsinyasi ini dapat membantu dalam memperluas brand Sobat, dan sangat cocok dilakukan jika Sobat belum berpengalaman untuk berhadapan secara langsung dengan konsumen. Sebenarnya apa itu konsinyasi? Yuk, cari tau melalui penjelasan berikut ini!
Apa itu Konsinyasi ?
Sistem konsinyasi adalah kerja sama antara dua pihak yakni produsen (consignor) dengan penyalur (consignee). Nantinya produsen akan menitipkan barangnya kepada pihak penyalur untuk dijualkan kembali dengan harga yang telah disepakati. Hal yang disepakati lainnya yaitu kurun waktu penitipan barang dan jumlah produk yang akan diserahkan produsen.
Dalam konsinyasi, pihak penyalur pastinya telah memiliki konsumen, sehingga Sobat tidak perlu lagi memikirkan untuk mencari pelanggan. Begitupun dengan tempat penjualan, proses hingga promosi juga akan dilakukan oleh pihak penyalur.
Namun, jika terdapat barang sisa yang tidak terjual maka pihak penyalur dapat mengembalikannya kepada produsen. Kebijakan tersebut akan mempermudah Sobat untuk menganalisa produk mana yang diminati oleh pasaran dan mana yang tidak. Cukup menguntungkan, bukan?
Kelebihan konsinyasi
Setiap kerja sama pastinya memiliki kelebihan bagi masing – masing pihak, begitu pula dengan sistem konsinyasi. Berikut kelebihan konsinyasi yang harus Sobat ketahui.
- Pihak produsen (Consignor)
Sebagai pihak penyedia produk, tentunya ada beberapa kelebihan dari konsinyasi yang harus diketahui, diantaranya :
- Brand yang dimiliki dapat dikenal lebih luas
- Berpeluang menjalin kerja sama dalam jangka waktu yang panjang dengan pihak penyalur
- Membantu untuk melihat produk mana yang banyak diminati di pasaran dan mana yang tidak
- Membantu untuk lebih fokus dalam mengembangkan bisnis seperti meningkatkan kualitas produk
- Menghemat biaya dalam promosi, penyewaan toko retail, dan sumber daya manusia (karyawan)
- Pihak penyalur (Consignee)
Beberapa kelebihan juga dimiliki oleh pihak penyalur yang bertugas untuk menjual kembali produk dari pihak produsen. Berikut kelebihannya :
- Adanya produk – produk baru yang dapat menarik pelanggan
- Adanya stok produk yang dititipkan, membuat pihak penyalur memperoleh keuntungan tanpa modal besar
- Dapat menentukan harga sendiri sesuai dengan kesepakatan
- Minimnya resiko yang didapat, karena barang yang tidak habis terjual dapat dikembalikan ke pihak produsen
Kekurangan konsinyasi
Memiliki beberapa kelebihan, bukan berarti sistem konsinyasi tidak memiliki kekurangan. Berikut kekurangan yang dimiliki oleh masing – masing pihak :
- Pihak produsen (Consignor)
Konsinyasi memang merupakan sistem yang cukup menguntungkan, apalagi bagi pihak produsen. Namun, Sobat juga harus mengetahui beberapa kekurangannya seperti berikut ini :
- Sistem konsinyasi yang belum tentu cocok untuk semua barang. Jadi, pastikan Sobat mencari tau terlebih dahulu
- Sistem pembayaran tidak langsung, yang mana pihak produsen tidak dapat menerima pembayaran sebelum barang terjual oleh penyalur
- Adanya pengembalian barang yang tidak laku atau kedaluwarsa. 2 hal ini tidak menjadi tanggung jawab pihak penyalur
- Adanya kesalahan dalam memilih penyalur yang menyebabkan barang tidak terjual dengan baik. Nah, Sobat harus melakukan riset terlebih dahulu mengenai pihak penyalur agar tidak salah pilih.
- Pihak penyalur (Consignee)
Walaupun pihak penyalur memperoleh keuntungan dengan modal minim, tetapi terdapat beberapa kekurangan dalam sistem konsinyasi yang harus diperhatikan, diantaranya :
- Bertanggung jawab pada barang yang mengalami kerusakan, sehingga harus menyimpan barang sebaik mungkin
- Proses penjualan dan promosi menjadi tanggung jawab pihak penyalur
- Pihak penyalur harus memiliki tempat penyimpanan barang atau stok. Dalam hal ini, Sobat dapat mengandalkan Keeppack, loh! Sobat tidak perlu khawatir mengenai penyimpanan konsinyasi lagi, karena Keeppack akan mengatur segala hal pergudangan. Cek selengkapnya disini https://keeppack.id
Walaupun konsinyasi cukup memberikan banyak keuntungan bagi pihak produsen dan penyalur, tetapi harus tetap memperhatikan kekurangan yang ada.
Apalagi bagi pihak produsen, wajib untuk melakukan riset terlebih dahulu mengenai pihak penyalur, agar tidak salah pilih. Jadi, apakah sobat sudah mengerti tentang apa itu konsinyasi? Apakah Sobat tertarik dengan sistem konsinyasi ini?